BREAKING NEWS

Rabu, 13 Desember 2017

Kebersamaan Polres-Masyarakat Datangkan Penghargaan



BUAT jajaran Mapolres Karimun, Rabu (13/12/17) pagi itu adalah hari istimewa. Jajaran baju cokelat Kabupaten Berazam itu layak berbangga hati dan rasa. Jauh di Ibu Kota sana, pimpinan terttingginya, AKBP Agus Fajaruddin, S IK menerima Piagam Penghargaan dari Kapolri. Tidak tanggung-tanggung. Polres Karimun menyabet dua piagam penghargaan sekaligus.


Penghargaan Pertama, adalah Polres Terbaik Bidang Kepatuhan Standard Pelayanan Publik sesuai Undang-undang No 25 Tahun 2009. Sementara pengharagaan kedua, adalah penghargaan sebagai Polres Perbatasan terbaik di Bidang Pelayanan Penerbitan SKCK dan SIM yang dinilai oleh Ombusman RI dengan menggunakan Indeks Tata Kelola Kepolisian Tahun 2017. 

Untuk penghargaan pertama, Polres Negeri Berazam bersaing dengan 153 Polres se-Indonesia. Sementara untuk penghargaan kedua, Polres Karimun yang dikategirikan sebagai Polres Perbatasan bersaing dengan tujuh Polres Perbatasan lainnya.

Tentu saja kebanggaan ini menjadi kebangaan masyarakat Kabupaten Karimun selain kebanggaan secara khusus yang dirasakan oleh seluruh pimpinan dan anggota Mapolres Karimun.  Tidak akan mudah meraih penghargaan itu jika kinerja pimpinan dan anggota Polres Karimun biasa-biasa saja. Ombusman RI sebagai institusi yang memberikan penilaian menyimpulkan bahwa Polres Karimun dengan segala keterbatasannya benar-benar berusaha mematuhi ketentuan yang ditetapkan dalam Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Penilaian itu secara khusus dinilai pada dua pelayanan, pembuatan SKCK dan SIM.

Dengan capaian itu, jika dikatakan bahwa Polres Karimun layak menjadi Polres Teladan bagi Polres-polres lainnya, tentu saja itu tidak berlebihan. Polres Karimun untuk tahun 2017 itu menurut Obusman RI layak mendapatkan penghargaan. Itu artinya dia selangkah lebih baik dari pada Polres lain untuk bidang yang dinilai. Dan karena itu layak menjadi teladan, sudah benar itu.

Kapolres, AKBP Fajaruddin, S IK menyatakan rasa bangganya atas penghargaan yang diberikan Kapolri. Dia juga menyatakan bahwa keberhasilan itu sepenuhnya karena kerja keras jajarannya sekaligus sebagai bukti terjalinnya kerja sama dengan masyarakat seara umum. Kebersamaan antara Polres dan masyarakat inilah yang menurut Kapolres menjadi kunci keberhasilan. 

Orang nomor satu di Polres Karimun itu juga berpesan dan mengajak untuk terus bersama-sama menciptakan Kabupaten Karimun yang aman dan nyaman. "Mari kita sama-sama ciptakan Karimun yang aman untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru 2017 ini," imbaunya.

"Mari kita sama-sama ciptakan Karimun yang aman untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru 2017 ini," imbaunya ketika diminta komentarnya terhadap kesuksesan ini. Kita, masyarakat Karimun dan Indonesia umumnya juga berharap kiranya aparat baju cokelat tetap melakat di hati rakyat.***

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda

 
Copyright © 2016 koncopelangkin.com Shared By by NARNO, S.KOM 081372242221.