BREAKING NEWS

Minggu, 03 Desember 2017

Indahnya Kekompakan (Pesan Wabup)



INILAH pesan Wabup (Wakil Bupati), H. Anwar Hasyim, M Si kepada Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) yang baru, H. Lukman, Selasa (28/11/17) lalu dalam satu acara, Pisah-Sambut antara Kakankemenag yang lama, H. Afrizal dengan H. Lukman. Acara yang dilaksanakan di Aula Kankemenag Kabupaten Karimun, dihadiri oleh beberapa pejabat teras Kabupaten Karimun dan para ketua Ormas Keagamaan se-Kabupaten serta para pegawai di Kantor Kemenag Kabupaten dak Ka-Kua se-Kabupaten Karimun.

H. Anwar Hasyim secara khusus menjelaskan tentang kemajuan kehidupan keagamaan di Kabupaten Karimun. Menanggapi pidato H. Lukman sebelumnya yang mengagumi pesatnya kemajuan kehidupan beragama, Wabup mengatakan bahwa kunci keberhasilan itu terletak pada kekompakan dan kerja sama yang kuat antara berbagai komponen di kabupaten. H. Lukman yang menggantikan H. Afrizal karena dimutasi ke Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kepri sementara H. Lukman sendiri, sebelumnya berdinas di Kanwil Kemenag Kepri mengatakan dalam sambutannya betapa majunya Karimun berbanding kabupaten/ kota yang ada di Provinsi Kepri.
"Untuk bersinerginya berbagai komponen yang ada, jagalah kekompakan. Misalnya, kebersamaan dan kekompakan antara Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Karimun dengan pejabat Pemda Karimun selama ini, telah menjadikan kabupaten ini sebagai salah satu kabupaten yang meraih banyak prestasi di bidang keagamaan." Itulah salah satu inti pidato sambutan Wakil Bupati (Wabup) Karimun, H. Anwar Hasyim pada acara Pisah-Sambut Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Karimun, pagi itu.

Wabup secara khusus menyampaikan tentang pentingnya kekompakan. Menanggapi pidato sambutan H. Afrizal, Kakankemenag yang lama dan H. Lukman, Kakankemenag yang baru yang menyebut begitu hebatnya perkembangan kehidupan bergama di Kabupaten Karimun, Wabup menyebut salah satu resep utamanya itu adalah karena adanya rasa bersama di antara berbagai komponen dalam masyarakat dan pejabat di daerah ini. Walaupun Kemenag itu adalah instansi Pemerintah Pusat, namun Kepala Kantor Kemenag selama ini selalu mampu menunjukkan kekompakan dengan Pemda. Berbagai kegiatan dan bantuan dapat berjalan dengan baik. Demikian Wabup mengatakan.

Lebih lanjut Anwar Hasyim mengatakan, tidak heran jika guru-guru agama di Madrasah-madrasah, di TPA/ TPQ dll itu yang nota bene adalah tanggung jawab Pemerintah Pusat dengan Kemenag sebagai penanggung jawab dan pelaksana di daerah, tetap mendapat insentif dari Pemda Karimun sebagaimana guru-guru dari Kemdikbud, misalnya. Sementara menurut Kakankemenag, konon, di daerah (kabupaten) lain di Provinsi Kepri tidak berlaku kebijakan seperti ini. Dengan alasan tertentu, guru-guru agama di daerah lain itu tidak mendapatkan honor (insentif) dari Pemda setempat.

Banyak sekali kegiatan-kegiatan keagamaan yang secara bersama dikelola dan dikerjakan bersama antara Pemda dan Kemenag. Maka tidak heran kegiatan-kegiatan pembinaan dan pembelajaran alquran seperti kegiatan MTQ, peringatan Hari-hari Besar Islam, pembangunan dan pengelolaan rumah-rumah ibadah, begitu marak dan sukses di Karimun ini. "Kekompakan inilah yang harus kita jaga," pesan Wabup secara khusus kepada Kepala Kantor Kemenag yang baru.***

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda

 
Copyright © 2016 koncopelangkin.com Shared By by NARNO, S.KOM 081372242221.