BREAKING NEWS

Minggu, 03 Januari 2016

Peringatan HAB ke-70 Kemenag Karimun

BERTEMPAT di halaman belakang Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Karimun, Ahad (03/01) pagi dilaksanakan apel memperingati 70 tahun Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama tahun 2015 oleh seluruh pegawai dan staf Kantor Kemenag Kabupaten Karimun. Selain Bupati Karimun yang diwakili oleh asisten (Syamsuardi) hadir juga para tokoh berbagai agama dan para pengurus beberapa organisasi Islam. Pak Syamsuardi bertindak selaku inspektur upacara dengan para personal upacaranya dari para pegawai kementerian agama sendiri.

Dalam sambutan Menteri Agama yang dibacakan inspektur upcara terdapat beberapa pesan dan himbauan kepada peserta upcara dan umat beragama pada umumnya. Menteri Agama pada sambutan tertulisnya itu secara khusus berharap agar para pegawai di lingkungan Kemenag mampu membina dan mengembangkan dirinya menjadi pegawai yang inovatif, profesional, berintegritas, bertanggung jawab dan menjadi teladan. Harapan yang sungguh mulia tapi pasti tidak mudah.

Untuk menjadi orang inovatif tentu saja dituntut kemauan tinggi dalam mengembangkan diri. Diperbanyak pengetahuan dan keterampilan. Inovatif adalah cara seseorang untuk terus-menerus mengembangkan dan memperbaharui aktivitas dan kreativtasnya. Inovatif hanya akan terwujud jika seseorang mau memperbaharui dirinya.
Upacara Bendera HAB Kemenag Karimun

Sebagai seorang aparatur negara, sudah seharusnya kita berinovasi, profesional, bertanggung jawab dan memiliki integritas yang tinggi dalam tugas. Dengan itu pula seseorang akan dapat diteladani sikap dan perbuatannya. Demikian disampaikan inspektur upacara dalam upacara yang berjalan dengan baik dan lancar. Cuaca yang teduh karena awan-hujan masih menggantung, membuat jalannya upacara bendera sangat kondusif bagi peserta upacara.

Peserta upacara HAB ke-70 Kemenag di Karimun terdiri dari para pegawai Kemenag se-Kabupaten Karimun ditambah dua pleton pelajar dari Madarasah Aliyah dan Madrsasah Tsanawiyah yang ada di Pulau Karimun. Sementara para undangan yang berada di bawah tenda, selain pejabat struktural Kabupaten Karimun yang diundang, juga para tokoh agama dan beberapa orang pengurus ormas Islam.

Dalam upacara ini juga dilaksanakan pemberian satya lencana 10, 20 dan 30 tahun bagi pegawai Kemenag yang mendapatkannya. Sebanyak 14 orang pegawai mendapatkan penghargaan pengabdian itu dan langsung disematkan oleh Pak Syamsuardi. Sehabis upacara ditutup dengan foto bersama antara Kakankemenag Kabupaten Karimun dengan para tamu dan pegawai yang hadir.***

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda

 
Copyright © 2016 koncopelangkin.com Shared By by NARNO, S.KOM 081372242221.